Suatu hari ada seekor ular memasuki sebuah bengkel tukang kayu.
Di dalam bengkel itu sangat gelap, tanpa ada cahaya sedikit pun, sehingga saat bergerak, tanpa sengaja dia bertabrakan dengan sesuatu benda dan tubuhnya sedikit terluka.
Ular ini menjadi marah, ia lalu mencoba untuk menggigit benda yang melukainya itu. Akibat dari kemarahannya ini, si ular akhirnya juga membuat wajahnya ikut terluka.
Kemudian karena dia tidak memahami apa yang sebenarnya terjadi pada dirinya, dia lalu berpikir bahwa itu adalah makhluk yang mencoba menyerangnya, maka dia memutuskan untuk segera melilit dengan erat lawannya itu, dan mencekiknya dengan seluruh kekuatannya.
Namun malang, semakin erat dia mencekik lawannya itu, semakin parah juga rasa sakit dan luka yang dialaminya, namun dia tetap tidak peduli, dan terus mencekik lawannya, mencoba untuk meremukkan semua tulang dari lawannya itu.
Hingga keesokan harinya, ketika si tukang kayu memasuki bengkelnya, dia terkejut menemukan seekor ular telah mati dengan luka di sekujur tubuhnya.
Terkadang, kita mudah tergerak dan bereaksi dalam kemarahan, sehingga berpikir untuk membalas perbuatan orang yang telah menyakiti kita, namun tanpa sadar, akhirnya kita malah hanya akan menyakiti diri kita sendiri.
Oleh karena itu, terkadang lebih baik mengabaikan orang dan situasi seperti itu, karena bereaksi terhadap mereka, dapat membawa konsekuensi yang tidak dapat diubah dan menjadi bencana bagi diri sendiri.
Lebih banyak kisah Budaya, silahkan klik di sini. Video, silahkan klik di sini.
Saksikan Shen Yun via streaming di Shen Yun Creations
VIDEO REKOMENDASI