Suatu hari, Dewa yang mengurus kehidupan manusia di bumi, ingin memberikan kebahagiaan kepada manusia.
Jadi Dia menciptakan Kebahagiaan, lalu memutuskan bahwa kebahagiaan ini tidak boleh mudah diperoleh oleh manusia, dengan demikian, manusia akan sangat menghargai kebahagiaan yang Dia berikan.
Dia mulai berpikir, dimana tempat yang cocok untuk menyimpan kebahagiaan.
Pertama Dia memikirkan untuk menyimpan kebahagiaan itu di bawah tanah, namun kemudian Dia merasa ragu, karena banyak manusia yang menggali tanah, dan akan cukup mudah bagi manusia untuk menemukannya. Jadi Dia membatalkan niatnya.
Lalu Dia berpikir untuk menyimpan kebahagiaan di puncak gunung, namun kemudian Dia merasa ragu lagi, karena banyak orang yang mendaki gunung, dan akan cukup mudah bagi manusia untuk menemukannya. Jadi Dia kembali membatalkan niatnya.
Setelah berpikir lebih lanjut, Dia menemukan satu pilihan yang sangat baik, Dia akan menyimpan kebahagiaan di hati manusia itu sendiri.
Tidak akan ada seorangpun yang bisa melihat bahwa ada kebahagiaan yang tersimpan di dalam hatinya, namun hanya ketika orang tersebut mencari ke dalam hatinya sendiri, barulah dia bisa menemukannya.
Kita seringkali berupaya mencari kebahagiaan di luar sana, dari harta, nama, atau benda materi apapun yang kita kejar. Namun seringkali, ketika semua itu berhasil kita peroleh, kita akan menemukan, bahwa kita belum benar-benar bahagia.
Kebahagiaan sejati tidak ada di luar sana, namun ada di dalam diri kita sendiri, hanya ketika seseorang mencari ke dalam hatinya sendiri, barulah dia bisa menemukan kebahagiaan.
Lebih banyak artikel Budi Pekerti, silahkan klik di sini. Video, silahkan klik di sini
Saksikan Shen Yun via streaming di Shen Yun Creations
VIDEO REKOMENDASI